Beranda » Berita » ASN Kemenag Alor Diminta Hadirkan Pelayanan yang Berdampak

ASN Kemenag Alor Diminta Hadirkan Pelayanan yang Berdampak

Kalabahi (Kemenag) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Alor, mansur bakri Samah bertindak sebagai Pembina pada Apel Kesadaran yang di gelar di halaman kantor Kementerian agaAgama Kabupaten Alor, Jumat (17/10/2025). Upacara ini diikuti oleh Kasubbag TU, para Kepala Seksi, Penyelenggara, Pengawas Madrasah, serta seluruh ASN di lingkungan Kemenag Alor.

Dalam arahannya, Mansur Bakri Samah menekankan pentingnya menjaga integritas dan profesionalitas sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).

 “Integritas itu harus tercermin dalam pikiran, ucapan, perbuatan, dan tindakan kita. Sementara profesionalitas diwujudkan melalui kedisiplinan, bukan hanya sekadar hadir untuk absen,” ungkapnya. Ia menegaskan bahwa keduanya memiliki hubungan erat yang harus dijalankan seimbang untuk menghasilkan kinerja yang optimal.

Kakankemenag juga menyoroti persoalan kedisiplinan ASN, baik dalam hal kehadiran maupun dalam pelaporan kinerja harian. Ia menegaskan bahwa setiap ASN wajib menyusun laporan kerja secara rutin dan sesuai fakta, bukan sekadar formalitas.

 “Jangan tunggu tiga bulan baru susun laporan. Laporan kinerja harus dicatat setiap hari dan dilaporkan kepada atasan masing-masing. Ke depan, penilaian kinerja ASN akan langsung terhubung ke pusat, sehingga semua data harus jelas dan valid,” tegasnya.

Guru MTs N 1 Alor Terima Bantuan Media Pembelajaran dari Direktorat GTK Madrasah Kemenag RI

Selain menekankan kedisiplinan administrasi, Kakankemenag juga mengingatkan pentingnya pelayanan publik yang berdampak nyata. Menurutnya, ASN Kemenag adalah garda terdepan dalam pelayanan keagamaan, sehingga setiap ucapan dan tindakan harus mencerminkan lembaga, bukan sekadar pribadi.

 “Ketika seorang ASN Kementerian Agama berbicara, maka ucapannya adalah ucapan Kementerian Agama. Karena itu, setiap pelayanan harus dilakukan dengan kasih sayang, rendah hati, dan sesuai aturan,” jelasnya.

Lebih lanjut, kakankemenag mengajak seluruh ASN Kemenag untuk aktif dalam kegiatan keagamaan di rumah ibadah masing-masing, baik di masjid maupun gereja, sebagai wujud keteladanan di masyarakat.

 “Minimal bagi ASN Muslim, jangan tinggalkan shalat Jumat. Bagi ASN Kristiani, jangan tinggalkan ibadah hari Minggu. Kehadiran ASN di rumah ibadah akan menunjukkan bahwa Kemenag benar-benar hadir bersama masyarakat,” tambahnya.

Dalam arahannya, Kakankemenag juga menyinggung program prioritas Kementerian Agama yang terus dikembangkan, termasuk rencana perubahan pada bidang pelayanan haji dan umrah setelah keluarnya PHU dari Kemenag. Ia menegaskan bahwa apapun bentuk perubahan itu, ASN harus siap melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.

Dikesempatan ini juga Kakankemenag menyerahkan bantuan media pembelajaran dari Direktorat GTK Madrasah Kementerian Agama RI Tahun 2025 kepada guru berprestasi MTsN 1 Alor, Rahmat Satriawan Abdullah. Pemberian bantuan ini menjadi bentuk apresiasi atas dedikasi tenaga pendidik dalam meningkatkan mutu pendidikan madrasah di Kabupaten Alor, Khususnya di  MTs N 1 Alor.

Pewarta dan Photo Grafer : Lukman NM

Berita Terkait